Wednesday, June 25, 2014

Kata-kata Cinta Cak Lontong di "TTM" dan Doa Sufi Perempuan

Peribahasa Cak Lontong berkaitan dengan TTM : Menohok kawan seiring berakhirnya lagu maka selesai sudah pertemuan kali ini. Kadang-kadang yang namanya TTM itu berakhirnya bisa seperti lagu. Lagu itu bisa tidak berakhir kalau dinyanyikan berulang-ulang. Artinya kapan lagu itu berakhir hanya si penyanyinya yang tahu.

Thursday, June 19, 2014

Black Campaign Pekerjaan Manusia Gagal

Black Campaign atau Kampanye Hitam sebenarnya tidak tumbuh dari budaya kita. Peribahasa Cak Lontong : Bagai musang berbulu, dicukur malah lebih keren.


Bawaslu Omong Doang?

 Pemilu di Indonesia sudah diadakan 11 kali. Sedangkan Pemilu pertama diadakan tahun 1955. Kalau ada orang bodoh sok pintar mengatakan bahwa kita harus belajar demokrasi kepada Amerika Serikat itu jelas salah besar. Amerika yang harus belajar kepada kita. Mengapa? Negara paling demokratis itu Indonesia.

Tahun 1955, kita mengadakan Pemilu paling demokratis di seluruh dunia. Tanpa kecuali, termasuk kaum wanita ikut memilih. Di AS, sebelum tahun 1960 wanita tidak punya hak suara, plus selain kulit putih juga tidak punya hak suara. Kita di tahun 1955 semua diberi hak suara.

Jadi, kita lah yang hebat dalam melaksanakan demokrasi, demikian pendapat Cak Lontong ILK 19 Juni 2014.
Peribahasa selanjutnya, Berani karena takut benar-benar salah. Mengapa Napoleon Bonaparte jatuh? Karena bangkunya ada yang ngambil  waktu itu Indonesia meledak akibat gunung Tambora meletus.

Ada dua hal yang dicatat Cak Lontong berkaitan dengan black campaign di media sosial :
  1. Tidak ada tweet yang negatif di Facebook
  2. Cak Lontong tidak bisa mendapat berita apa pun dari media online. Sebab dihubungi susah, online terus sihhh.
Cara menghindari black campaign : jangan hafalkan password Twitter atau Facebook Anda!!

Pribahasa :  Dalam laut siapa tahu dapat diduga dalam hati. Malu bertanya kapan jawabnya.

Berikut petikan kesimpulan Kang Maman :
Sungguh, lagu yang diciptakan oleh Iwan Fals cocok sekali dengan apa yang menjadi topik terhangat tahun ini : Black Campaign. Judul lagu : Sumbang

Lusuhnya kain bendera di halaman rumah kita.........................pelaku adalah setan-setan politik. Maling teriak maling, tikam dari belakang, sibuk nyari kambing hitam.

Sosok yang dikampanyehitamkan adalah saudara sebangsa. Sadarkah orang sombong itu merendahkan orang lain sehingga ia merasa lebih tinggi dan sok ingin hidup selamanya?

Para pelempar sampah ke halaman orang lain, biasanya pemilik sampah yang rumahnya tidak mampu lagi menampung sampah di rumahnya.

Richard Nixon : Daripada menjadi tukang fitnah, lebih baik menyikat lantai atau mencuci pistpot, karena itu sama mulianya dengan menjadi Presiden. FOTO TUKANG FITNAH ATAU PELAKU BLACK CAMPAIGN TIDAK BERHAK ADA DI BLOG INI!!!.

Kalau cewek secantik ini adalah penduduk asli Indonesia Lawak Klub hahahah









Wednesday, June 18, 2014

Eddy Gombloh, Perankan Rakyat Kecil Periang

Tadi pagi saya menonton film Ge Er (1980) yang diperankan oleh Warkop, Ita Mustafa, Dorman Borisman, Mustafa, Amak Baldjun dan Itje Trisnawati.

Monday, June 16, 2014

Termotivasi Sang Motivator (Mario Tegang)

Tanya jawab Mario Teguh Tegang (Cak Lontong) dengan seorang mahasiswa :

Kribo : Saya kuliah sampai saat ini gak tamat
Mario Teguh Tegang : Kuliah dari tahun berapa?
Kribo : 1998
Mario Lontong : Berapa tahun berarti?
Kribo : bengong (lemot ngitungnya)
Mario Lontong : inilah sebabnya kenapa lama lulus...
....dst...dialog lanjutannya sangat lucu...............

No Tulen Kan Maman 16 Juni 2014:

Tentang motivator kita teringat dengan seorang lulusan perguruan tinggi bergengsi di luar negeri, dengan sederet gelar mentereng di depan dan di belakang namanya. Ia kerap membaca buku-buku motivasi dan menghadiri berbagai kelas motivasi dan ikut dalam kelas-kelas motivasi dengan motivator kelas dunia. Tokoh motivator dunia seperti Tony Robbins, Jim Rohn dan Bryan Tracy, dan akhirnya ia berhasil mencapai apa yang dibutuhkannya.

Ia berada di Top of the World dalam pekerjaannya, puncak karirnya yang terbilang dalam usia muda. Tapi di kesendirian di puncak ia merasa sendiri dan kosong. Ada yang dirasakannya kurang lengkap dan ia tidak tahu itu apa. 

Di hari libur ia mengendarai mobilnya dalam hujan, keliling kota dan tanpa tujuan untuk melepaskan keresahannya. Di depan sebuah toko bunga ia bertemu dan melihat seorang gadis kecil di bawah hujan yang deras berdiri di depan toko bunga menatap bunga-bunga yang ada di sana. 

Ia pun berhenti dan bertanya kenapa berdiri di depan situ. "Ibu saya ulang tahun, dan saya ingin memberikannya setangkai bunga mawar tapi saya tidak punya duit. Hujan membuat tidak ada orang yang lewat untuk memberikan saya uang."

Akhirnya ia tahu bahwa gadis itu rupanya seorang pengemis cilik. Sang pria itu lalu masuk ke toko itu dan membeli setangkai mawar, bahkan mengajak anak itu untuk bertemu dengan ibunya. Tiba di depan sebuah Tempat Pemakaman Umum, sang anak turun, dan langsung lari. Sang pria mengejar dan ia melihat anak itu memeluk sebuah gundukan tanah yang sudah ditumbuhi rumput, tempat ibunya dimakamkan dan ia meletakkan setangkai bunga dan mengucapkan selamat ulang tahun kepada ibunya.

Saat ini sang lelaki merasa tercekat dan menangis dan merasa ada yang hilang dari dirinya, karena selama puluhan tahun tidak pulang kampung untuk bertemu ibunya yang rindu padanya, ia lupa hanya karena ingin mencapai kesuksesannya dan terus disibukkan oleh dunia.

Kita jadi teringat kisah Mc Brayer yang diperankan Tom Cruise, ia mengatakan bahwa kita hidup di dunia yang sinis, kita bekerja di dunia yang sangat kompetitif, dan ketika mencapai puncak, kita tetap tidak bisa merasa sempurna, dan terkadang kita baru bisa sempurna karena orang yang kita cintai.

Jadi, yang bisa memotivasi diri kita, adalah kita sendiri, dan motivasi ada di sekitar kita, jika kita mau membuka hati, mungkin kita dapatkan dari seorang pengemis kecil tadi. Jadi kembalilah kepada hakekat cinta, yang jangan pernah melupakan orang yang menyempurnakan doa kita, dengan Amin-nya


Sunday, June 15, 2014

Tuesday, June 10, 2014

Senjata Api : Antara Hobi dan Beladiri

Bagaikan senjata api dalam sekam. Nah peri bahasa ini ternyata bisa diterima. Kalau Anda protes, silakan langsung ditujukan kepada yang menciptakannya. Lalu siapa yang menciptakan per bahasa seperti itu?

Apakah cewek ILK boleh pegang senjata api?

Hasil survei Cak Lontong terhadap 100 pemilik senjata api di Indonesia, mereka menolak untuk disurvei. Kemudian, Cak melakukan survei terhadap orang yang tidak memiliki senjata api setelah digeledah. Nah, kalau tidak memiliki senjata api untuk apa disurvei? Gagal dong survei nya.

Akhirnya Cak Lontong kembali survei yang punya senjata api :
Apakah Anda pernah menggunakan senjata api untuk membunuh? Semua menjawab "Tidak"
Apakah motivasi Anda memiliki senjata api : 60 menjawab untuk menjaga diri (senjata dipegang sendiri), 40 menjawab : diri menjaga (senjata dipegang orang yang menjaga dia)

Komeng marah ketika Cak Lontong mendapat tepuk tangan karena survei abal-abalnya. Mending tepokin nyamuk. Jawab Cak : berarti nyamuknya pinter. Komeng : kita mesti menguntit Cak Lontong kalau dia libur, jawab Cak : kalau saya libur survey nya juga libur hahaha.

UU No 2 tahun 2002 mengizinkan orang-orang yang berprofesi berisiko tinggi diizinkan untuk memiliki senjata api dengan syarat melewati tes. Di antaranya : Mentri, Anggota DPR / MPR, Sekjen, Dirjen, Gubernur, Wagub, Sekda,  sampai pejabat instansi pemerintah golongan IVB, pengusaha swasta (Preskom, Presdir), Purnawirawan TNI / Polri, Perwira menengah, pengacara senior dan dokter praktek. Menurut data 18.030 senjata api legal di tangal sipil. Tapi ada puluhan ribu lagi yang beredar tidak legal di Indonesia.

Pertanyaannya : Mereka bisa amanah gak? Terbayang gak jika mereka ditangkap KPK kemudian menodongkan pistol itu.


Sunday, June 8, 2014

Penasaran Dengan Batu Cincin Cak Lontong?

Ya, dalam setiap penampilan, Cak Lontong seolah sengaja memamerkan cincin yang menghiasi jarinya. Buktikan saja di setiap episode Indonesia Lawak Klub.



Jika dilihat, satu yang istimewa adalah batu cincin berwarna hitam. Mengkilat. Sepertinya intan dari Martapura. Atau Anda punya pendapat lain?

Batu cincin memang batu berharga, tidak saja dilihat dari bahannya, tapi juga hasil pembentukannya yang memiliki nilai estetika tinggi.

Tidak jarang ada yang mengganggap batu cincin memiliki kekuatan magis yang mampu menumbuhkan kekuatan bagi pemakainya.

Batu cincin juga dianggap benda yang memiliki energi supranatural, ia kadang berubah warna, dan konon ada yang bisa berubah-ubah sesuai suasana hati para pemakainya.

Yang pasti, batu cincin merupakan permata yang indah, menarik perhatian umat manusia bahkan ada yang fanatik memujanya.

Kembali ke batu cincin yang dipakai Cak Lontong, kira-kira apa ya nama batunya? Apakah sejenis batu akik? Agaknya kita semua harus sering-sering menyaksikan aksi jemari Cak dalam mengangkat mic sekaligus memamerkan koleksi gemstone nya.

Saturday, June 7, 2014

Cowok Metroseksual : Menarik atau Cantik?

Ciri-ciri cowok metroseksual :


  • berkarakter antagonis, rajin ke gym, otot sadis
  • membawa tas isinya perawatan tubuh seperti sisir, kaca, alat steam dll
  • suka gala dinner
  • selalu wangi
  • suka minum air kobokan putih yang sehat

    Pria metroseksual pertama kali disebut tanggal 15 November 1994 oleh seorang wartawan Marx Simpson yang menggabungkan dua kata : metropolitan dan heteroseksual. Pengertian metroseksual tidak berorientasi selalu kepada laki-laki yang "melambai" tapi berorientasi kepada pria pesolek yang rajin merawat diri dari ujung kaki sampai ujung rambut, wangi, branded, dan penampilannya bukan karena butuh tapi karena estetika. Contohnya adalah David Beckam.

    Hasil penelitian di Ameriksa Serikat dan Inggris terhadap 1000 pria, itu terbukti bahwa bukan cuma laki-laki kelas atas yang menjaga penampilan. Laki-laki masa kini, merasakan tekanan untuk makin mempercantik dirinya. Buktinya 54% laki-laki secara teratur menggunakan produk perawatan kulit, terutama pelembab dan krim mata. 33% menggunakan minyak perawatan rambut, 9% menggunakan lotion untuk wajah, 11% menggunakan bronzer untuk eye shadow, 10% menggunakan concealer untuk menutupi flek, 29% rajin padikur dan manikur, 24% rajin facial, 13% laki-laki cukur alis.

    Hasilnya, di Amerika Serikat saja, untuk belanja produk perawatan pria, nilai totalnya di tahun 2012 sudah mencapai 5 Milyar Dollar AS. Setengahnya untuk perawatn kulit dan kosmetik. Karena itu, kalau kita bandingkan lelaki dengan perempuan, perempuan tahun 2012 menghabiskan uang 38 juta pertahun untuk membeli produk kecantikan dan pakaian. Laki-laki 27 juta. Artinya belanja kecantikannya beda 800.000 sebulan.

    Jadi, cowok metroseksual itu adalah bagian dari industri kecantikan dunia. Itulah fenomena 94 di Amerika, di Indonesia masuk tahun 97. Sosok metro seksual juga dikenal narsis. Narsis tidak masalah selama dia proporsional. Cukup untuk membuat percaya diri dan tidak tergantung kepada cermin yang dibuat orang lain. Tapi jika berlebihan, dia bisa menjadi patologis, merasa diri paling hebat dan tidak lagi menghargai orang lain. Dan bisa seperti mitologi Yunani, tokoh Narkisos yang saking cintanya kepada dirinya ketika melihat bayangannya di kolam, dia berusaha menyentuh tangannya sendiri hingga ia jatuh tenggelam di kolam.

    Konklusi terakhir dari kita, laki-laki metro seksual bukan masalah asal tidak lebih besar pasak dari tiang. Namun setelah peduli dengan diri sendiri merawat dan mempercantik diri sendiri, sudahkah juga peduli pada sekeliling? 

    Merawat dan mempercantik Ibu Pertiwi.



      Cara Menaklukkan Hati Wanita

      Baru-baru ini saya mendapatkan jurus ampuh untuk memenangkan hati wanita. Ikuti rumus berikut ini :

      • Berdoa
      • Berusaha
      • Berkacalah
      FOTO  NABILAH JKT48
        Ha ha ha..rumus jitu ini saya dapatkan dari Mamiek Srimulat dalam dialog lucu bersama Kadir. Srimulat memang masih ada. Coba deh nonton TVRI. Malam ini saya baru saja nonton. Srimulat juga masih menampilkan wanita cantik sebagai daya tarik, salah satunya bernama Yeyen.

        Memang tidaklah mudah mendapatkan cewek cantik, semisal Nabilah JKT48. Di samping memiliki suara jernih, doi juga cantik bukan kepalang, menjadi pujaan para remaja pria.

        Misalnya nih jika Anda bertemu dengan Nabilah JKT48 atau apa yang Anda lakukan? Berdoa? Berusaha? Atau berkaca?

        Kalau berkaca di pintu mobil yang Anda miliki semisal Toyota Yaris terbaru atau Mercy dan BMW teranyar sih gak masalah, tapi masa Anda turun dari bajaj.

        Tapi jika memang turun dari bajaj, gak masalah hantam aja coy. Toh yang namanya jodoh gak akan ke mana.

        Gimana

        Friday, June 6, 2014

        Siapa Mau Korupsi?

        Korupsi muncul dari pelbagai motif. Motif yang berasal dari pria : pria dituntut menghasilkan uang lebih banyak dibandingkan belanjaan istrinya. Wanita akan dinilai sukses jika mendapatkan pria seperti itu.



        Peribahasa Cak Lontong berkaitan dengan korupsi : Maling teriak, maling lain dengar gak? Artinya maling dalam hal ini koruptor, ketika ditangkap dan disiarkan, maling lain pura-pura tidak mendengar apalagi statusnya masih belum ketauan.

        Peribahasa kedua : Musuh dalam selimut tak kelihatan gara-gara semut di pelupuk mata. Kan kasihan gajah yang di seberang lautan sana. 

        Hasil survey Cak Lontong terhadap 95 responden :
        Apakah anda benci korupsi? 90 benci dengan korupsi sedangkan 5 mendukung......yang benci korupsi
        Apakah Anda setuju koruptor dimiskinkan? Satu menjawab setuju, yang 99 tidak setuju, mengapa? karena yang 99 setuju kalau koruptor dihukum mati.  Setelah itu Cak Lontong mengadakan survey di Tiongkok dengan pertanyaan yang sama : jawabannya, tidak satupun di antara meraka yang setuju jika koruptor dihukum mati. Masalahnya yang disurvey adalah para koruptor. 

        Jadi jika memang nantinya ada hukuman dimiskinkan dan hukuman mati, apakah Anda masih mau korupsi?



        Wednesday, June 4, 2014

        Misteri Motor Mundur di Tarzan Pensiunan

        Agaknya Benyamin Sueb alias Benyamin S. aktor popular sepanjang masa selalu menjadi tokoh sentral di setiap film. Terutama film komedi, sikap orang kampung yang dibawakannya dengan natural, berhasil merebut hati pencinta film Indonesia.

        Tuesday, June 3, 2014

        Makanan Kemasan : Enak Di Mulut Bahaya di Perut

        Cak Lontong : Definisi Makanan : Segala sesuatu yang bisa dimakan, sedangkan minuman adalah segala sesuatu yang bisa diminum. Jadi kalau ada pisang goreng jatuh, nasi tumpeng tumpah di tol. 

        Sebelum membahas makanan sehat, orang harus memperhatikan akhlaknya jika menghadapi makanan. Soalnya, zaman sekarang ada orang makan semen, besi, aspal dll. Cara mencgah anak jajar di depan rumah adalah, rumah dihadapkan ke belakang, jadi anak gak jajan di depan rumah.

        Tips membeli makanan kemasan, contoh : misalnya tanggal expired 20 Juni 2014, maka di awal bulan Juni jangan dibeli, tapi dijual hehehe.

        Survey Cak Lontong terhadap 100 pedagang gorengan, ternyata tidak satupun pedagang rebusan. 

        Berkaitan dengan makanan, ada yang disebut dengan makanan ringan atau snack yang dikemas dengan sangat indah, tapi ternyata tidak ringan. Karena, belanja iklannya saja tahun 2012 mencapai Rp. 2,1 trilyun. Jadi betapa besar target kepada anak-anak untuk makanan kemasan tersebut.

        Sebagai konsumen, kita harus menerima kenyataan itu, tetapi menghadapi makanan kemasan, harus diperhatikan 3 hal yang ada dalam tulisan di kemasannya : masa kedaluwarsa, kandungan dan isi zat aditifnya, dan sertifikasi kehalalan produk. Kalau bisa, jangan buang struk belanja jadi jika ada apa-apa dapat dilakukan gugatan.

        Sesuai dengan hasil survey tahun 2012 dari 35 % makanan jajanan di sekolah tidak memenuhi syarat, karena mengandung formalin, rodamin dan boraks, yang bisa menyebabkan kerusakan ginjal anak, dan dalam dosis tinggi bisa mengakibatkan anak mengalami kejang, kencing darah, muntah darah, bahkan kematian.

        Untuk menghadapi hal itu, jadikan satu budaya membuatkan bekal sendiri untuk anak ke sekolah dengan dua manfaat : anak akan mendapatkan makanan sehat fresh dan bergizi dna berguna bagi tubuhnya, yang kedua, makanan sehat yang berguna bagi jiwanya yang di dalamnya ada unsur yang tidak mungkin tertulis di kemasan makanan apapun. Unsur cinta orang tua yang dikemas dengan kasih sayang.

        Jadi, jangan biarkan anak sejak dini jatuh cinta pada apa yang ada di luar rumah, yang ternyata bisa membahayakan jiwanya. Ikat hatinya untuk selalu pulang ke rumah, bahwa makanan yang dibuatkan ibu bapaknya adalah makanan terlezat di dunia. 

        Aku adalaha apa yang aku makan dan makanan terbaik yang berasal dari rumah karena rumahku adalah surgaku.